MIN 2 Kotabaru Ikut Serta Meriahkan Jambore Ranting Pramuka di Kecamatan Pulau Laut Selatan

MIN 2 Kotabaru Ikut Serta Meriahkan Jambore Ranting Pramuka Kecamatan Pulau Laut Selatan

Tanjung Seloka, Sabtu 04 September 2024

MIN 2 Kotabaru dengan penuh semangat ikut serta dalam memeriahkan kegiatan Jambore Ranting Pulau Laut Selatan yang berlangsung dari tanggal 4 hingga 6 Oktober 2024. Acara ini dilaksanakan di Lapangan SMAN 1 Pulau Laut Selatan ini berhasil menarik perhatian banyak peserta dari berbagai sekolah di Kecamatan Pulau Laut Selatan Kabupaten Kotabaru, yang masing-masing memperlihatkan antusiasme dan keaktifan komunitas pendidikan di wilayah Kecamatan Pulau Laut Selatan ini.

Jambore Ranting dihadiri berbagai lembaga pendidikan, termasuk MIN 2 Kotabaru, yang turut berperan aktif dalam berbagai kegiatan dan lomba yang diselenggarakan selama tiga hari tersebut.

Selama acara, MIN 2 Kotabaru mempersembahkan berbagai penampilan dan kegiatan yang mengedepankan kreativitas serta keaktifan siswa-siswi. Salah satu pertunjukkan dari partisipasi MIN 2 Kotabaru adalah pertunjukkan Pensi (Pentas Seni)  yang mengedukasikan tentang pentingnya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan serta PBB (Peraturan Baris Berbaris) yang bermanfaat untuk melatih fisik dan menanamkan tata cara kehidupan terarah. Penampilan ini mendapat apresiasi yang tinggi dari para juri dan penonton, yang mencerminkan komitmen sekolah terhadap jambore tahun ini di Desa Tanjung Seloka, Kecamatan Pulau Laut Selatan.

Tak hanya itu, siswa-siswi MIN 2 Kotabaru juga berpartisipasi dalam berbagai lomba dan permainan tradisional, mereka dengan sigap memperlihatkan semangat kompetitif dan kerjasama yang tinggi. Kegiatan ini tidak hanya memberikan kesempatan bagi siswa untuk menunjukkan bakat mereka, tetapi juga mengajarkan nilai-nilai kebersamaan, tanggung jawab, dan kepedulian terhadap lingkungan.

Kepala MIN 2 Kotabaru, Bapak Irham, S. Pd. I dalam sambutannya menyampaikan rasa terimakasih  dan bangga atas kesempatan yang diberikan untuk berpartisipasi dalam jambore tahun ini.

“kami sangat bangga bisa ikut serta dalam kegiatan ini. Ini adalah kesempatan yang baik dan  berharga bagi siswa-siswi kami untuk belajar, berinteraksi, dan berkontribusi dalam upaya menjaga kedisiplinan, kemandirian, kerajinan, ketangkasan,  semangat kegotong royongan, dan cinta tanah air” ujarnya.

Acara Jambore Ranting  Pulau Laut Selatan diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi lembaga pendidikan lainnya untuk lebih aktif dan kreatif dalam kegiatan serupa dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan dan cinta tanah air. MIN 2 Kotabaru berkomitmen untuk terus mendukung dan berpartisipasi dalam kegiatan-kegiatan positif yang mendukung pembangunan karakter dan lingkungan yang lebih baik.

Penulis: Rabbi

Foto: Fakhrul, Gusram

Editor/Redaktur:

Tinggalkan Balasan